PELAKSANAAN PEKERJAAN FISIK DALAM RANGKA PENINGKATAN KUALITAS PERMUKIMAN KUMUH

Dalam rangka pengurangan luasan kumuh, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kabupaten Magetan melakukan Peningkatan Kualitas Permukiman Kumuh melalui kegiatan Pelaksanaan Pemugaran Kawasan Permukiman Kumuh, adapun sarana dan prasarana yang ditangani yaitu :

  1. Pembangunan/Pemugaran Jalan Lingkungan dengan konstruksi jalan paving, rabat beton, penyemiran, slurryseal, AC-WC.
  2. Pembangunan/Pemugaran Drainase dengan konstruksi beton, pasangan batu, pasangan u-ditch
  3. Pembangunan Jembatan Lingkungan dengan konstruksi jembatan beton dan jembatan gantung

Untuk menjamin kualitas pekerjaan, pekerjaan kontruksi tersebut melalui beberapa tahapan teknis, yaitu :

  1. Survey Lokasi dan Pengukuran
  2. Penyusunan DED disertai Asistensi Dokumen Perencanaan
  3. Monitoring lapangan berkala agar pelaksanaan di lapangan sesuai dengan spesifikasi teknis
  4. Serah Terima hasil perkerjaan (P1)

Kegiatan ini diharapkan dapat bermanfaat dan mampu memperbaiki kualitas lingkungan sekitar serta diharapkan masyarakat berperan dalam pemeliharaan sarana prasarana yang telah terbangun.

Tinggalkan sebuah komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *